Jumat, 09 April 2010

Pavel Solomin


Persela – Sriwijaya FC
Gunakan Nyawa Serep

PALEMBANG. PE – Berat memang laga yang harus dihadapi Sriwijaya FC akhir-akhir ini. Bagaimana tidak? Setelah terpukul oleh kekalahan atas Becamex Binh Duong dengan skor 2-1 (1-0) pada laga Asian Football Confederation (AFC) Cup 2010 Selasa (6/4) beberapa hari lalu di Vietnam, kini Laskar Wong Kito julukan Sriwijaya FC harus melawat ke stadion Surajaya untuk melawan Persela Lamongan (10/4).
Derita kelelahan semakin menghantui anak asuh Rahmad Darmawan, belum pulih benar kondisi fisik Charis cs selepas melawan Binh Duong mereka sudah harus merumput kembali di kandang Persela Lamongan. Untung masih ada empat punggawa Sriwijaya FC dalam kondisi memungkinkan karena tak bermain kala Sriwijaya FC melawan ke Vietnam. Keempat inilah yang menjadi nyawa serep bagi tim kebanggaan Wong Sumsel itu.
Seperti diketahui empat pemain itu adalah Pavel dan Precious memang tak terdaftar di ajang AFC Cup 2010, kemudian Toni yang terkena akumulasi kartu sementara Keceng yang mendulang kartu merah saat Sriwijaya FC menghadapi Binh Duong di kandang beberapa waktu lalu.
“Kondisi fisik anak-anak memang sedang menurun, selain kelelahan karena jadwal dan masa recovery yang mepet. Tapi juga, anak-anak kelelahan karena perjalanan panjang yang harus dilakuka,” tukas Rahmad Darmawan pelatih Sriwijaya FC.
RD juga mengakui bahwa empat pemain pilarnya yang tak bermain di laga AFC Cup 2010 kemarin merupakan keuntungan tersendiri. Karena dengan kondisi fisik yang baik dari empat pemain pilar ini diharapkan mampu menjaga pola permainan Sriwijaya FC.
”Kita masih punya empat pemain yang tak main di Vietnam kemarin, saya rasa fisik mereka lebih terjaga. Dan ini menjadi keuntungan tersendiri buat kita. Nantinya mereka bisa kita mainkan untuk membantu lini depan dan belakang tim,” lanjut RD.
Hendri Zainudin juga mengakui bahwa dengan adanya empat pemain ini bisa memberikan hasil positif dalam kunjungan Sriwijaya FC ke kandang Persela Lamongan besok (10/4).
”Memang pemain lagi kecapean betul, saya harap empat pemain kita yang dalam kondisi baik ini bisa beri kemenangan buat tim,” pungkas Hendri. MRD

head to head Persela vs Sriwijaya FC
09-12-2009 Super Liga Sriwijaya FC 2 - 1 Persela Lamongan
14-05-2009 Super Liga Persela Lamongan 0 - 0 Sriwijaya FC
05-08-2008 Super Liga Sriwijaya FC 2 - 1 Persela Lamongan
07-08-2007 Divisi Utama Persela Lamongan 2 - 2 Sriwijaya FC
29-04-2007 Divisi Utama Sriwijaya FC 5 - 1 Persela Lamongan

Lima Laga Terakhir Persela Lamongan
04-03-2010 Super Liga Persela Lamongan 0 - 1 Persiba Balikpapan
10-03-2010 Super Liga Persela Lamongan 0 - 0 PSM Makassar
21-03-2010 Super Liga Persebaya Surabaya 2 - 0 Persela Lamongan
24-03-2010 Super Liga Persema Malang 1 - 2 Persela Lamongan
04-04-2010 Super Liga Persela Lamongan 1 - 0 Persib Bandung

Lima Laga Terakhir Sriwijaya FC
20-03-2010 Super Liga Sriwijaya FC 1 - 0 Arema
24-03-2010 AFC Cup Sriwijaya FC 1 - 0 Binh Duong
27-03-2010 Super Liga PSPS Pekanbaru 2 - 0 Sriwijaya FC
01-04-2010 Super Liga Persijap Jepara 1 - 1 Sriwijaya FC
06-04-2010 AFC Cup Binh Duong 2 - 1 Sriwijaya FC

Tidak ada komentar: